Entri Populer

Saturday, 31 March 2012

Cara Jailbreak

Gimana sih cara termudah untuk Jailbreak iOS 5? Bila Anda telah mengupdate iPhone 4, iPad 1 atau iPod Touch 4 ke iOS5 dan ingin menjailbreak iOS5, berikut ini langkah mudah Jailbreak iPod Touch 4, iPhone 4 dengan iOS 5 menggunakan sebuah tool bernama Redsn0w.
 
Pertama Download Program Redsn0w for Windows, jika Anda menggunakan Mac bisa Download Redsn0w for Mac.

 
Setelah selesai di Download, Ekstralah folder redsn0w_win_0.9.10b3.zip ke dalam sebuah folder, atau bisa juga Anda ekstra di desktop laptop Anda.

Jalankan file Redsn0w.exe, sambungkan iPhone, iPad ataupun iPod Touch menggunakan kabel USB. Selanjutnya setelah semuanya siap, Anda tinggal mengklik menu Jailbreak di Redsn0w seperti di bawah ini.
Selanjutnya ada petunjuk, agar Anda mematikan iPhone atau iPod Touch. Tekan tombol terus tombol power terus sampai muncul tulisan “Slide To Power Off”. Setelah iPhone/iPod Touch Anda mati dan tersambung ke Laptop, selanjutnya klik NEXT. 
pada tahap ini apa bila anda telah masuk kedalam tahan DPU mode , anda tidak perlu meng-klik tombol next lagi, karena program ini akan otomatis berpindah apabila telah memasuki tahap DFU mode
 
Tahap DFUmode

Langkah berikutnya adalah masuk ke DFU MODE iPhone, ikutilah petunjuk yang diberikan oleh Redsn0w dengan teliti dan seksama agar proses Jailbreak sukses, beberapa detik saja Anda salah dalam mengikuti instruksi Redsn0w maka proses Jailbreak bisa gagal.
bagi pemula, untuk masuk kedalam DFU Mode idevice memang tergolong sulit, perlu beberapa kali sampai tahap itu berhasil. untuk memudahkan lebih baik sambil melihat video cara nya seperti ini.
  1. Tekan Tombol Power selama beberapa detik (3 detik)
  2. Sambil tetap menekan tombol Power, tekan tombol Home selama beberapa saat (10 detik)
  3. Lepaskan tombol Power, sedangkan Tombol Home tetap ditekan selama beberapa detik (15 detik)

Bila ketiga langkah diatas dilakukan depat tepat dan akurat, maka iPhone Anda akan masuk DFU Mode, dan proses Jailbreakpun dimulai, Anda tinggal melihat semua proses yang sedang terjadi di Redsn0w. jangan lupa saat Ada pilihan untuk install Cydia, berilah tanda ceklis pada Install Cydia.
Lanjutkan prosesnya sampai selesai. Proses jailbreak dari komputer sudah selesai dan proses jailbreak di ipod biasanya berlangsung lebih lama. Kira2 5 menitan dan layar ipod Anda akan hitam dengan kode-kode aneh. Jika sudah selesai maka taraaaaa… Ipod Anda sudah terjailbreak.
Sebenarnya yang susah itu adalah proses masuk ke DFU. Jika Anda sudah bisa masuk ke DFU mode, maka 90% akan berhasil menjailbreak ipod Anda. Untuk Jailbreak dengan redSnow ini, jailbreak sudah dilengkapi dengan download cydia secara otomatis (sesuai dengan centang yang dipilih tadi).  Cydia ini berguna untuk menginstal fitur-fitur jailbreak sehingga ipod bisa dicustom dengan mudah. Jika sudah ada Cydia, bukalah aplikasi tersebut. Ikuti langkah berikut untuk menambah repository (tambah server buat ambil aplikasi) :
  1. Tambahkan repositori baru di Cydia dengan cara
  2. Buka Cydia, pilih Manage–> Source—> Edit –> Add- http://cydia.hackulo.us/
  3. Cari app namanya AppSync for OS 5.0, tinggal di search aja di Cydia
  4. Restart idevice
Jika Anda mengalami kegagalan ketika masuk ke DFU Mode dan di layar iPhone hanya muncul tulisan “Connect to iTunes” dengan gambar kabel. Anda tinggal matikan (power off) iPhone dengan menekan tombol Home+Power selama 15 detik, kemudian nyala kembali, dan coba kembali untuk proses Jailbreak dari Awal. Jika ternyata iPhone Anda tidak menyala dan tetap berada dalam Recovery Mode, maka jalan terbaik adalah lakukan proses Restore menggunakan iTunes.
 
 Proses Jailbreak ini tidak berlaku untuk iPhone 4S dan iPad 2 karena menggunakan prosesor A5.   
 
 
 
Continue Reading »

FAQ Seputar Jailbreak

  1. Apa itu jailbreak?

  2. Pengertian 1: Sebuah proses memodifikasi perangkat lunak Apple (iOS) agar user/pengguna dapat mengakses filesystem Unix secara keseluruhan. Dalam istilah Unix, ini berarti user dapat mengakses direktori root (“/”) yang merupakan hirarki tertinggi dalam filesystem Unix. Pengertian 2: Proses memasukkan installer aplikasi tidak resmi misalnya Cydia, kedalam iOS devices yang memungkinkan pengguna untuk menambahkan aplikasi pihak-ketiga yang tidak terdapat pada Apple App Store.
Continue Reading »

Thursday, 15 March 2012

Trik dan Tips Menghemat Daya Baterai BlackBerry

Salah satu masalah yang sering di rasaskan oleh pengguna BlackBerry termasuk saya sendiri yaitu penggunaan baterai yang boros dan cepat sekali baterai BlackBerry lowbat. Meng-charge baterai BlackBerry berulang-ulang hanya bisa menimbulkan kebocoran pada BlackBerry anda jika tidak dilakukan dengan benar (Sering dicabut saat baterai belum punuh).
Solusi untuk mengatasi baterai BlackBerry yang cepat sekali lowbat yaitu dengan melakukan beberapa settingan pada BlackBerry anda, agar baterai BlackBerry anda lebih hemat dan tidak cepat lowbat. Berikut beberapa trik dan tips meng-setting BlackBerry anda, agar daya baterai BlackBerry anda lebih hemat.
Continue Reading »

Membersihkan Event Log Pada BlackBerry

Salah satu penyebab lemotnya BlackBerry terletak pada Event Log yang penuh. Event Log menunjukan sistem apa saja yang sedang berjalan dan biasanya menguras memori BlackBerry anda. Oleh karena itu, Event Log pada BlackBerry anda perlu dilakukan pembersihan (Clear) secara rutin, supaya kinerja memori BlackBerry anda tidak kepenuhan dan akses BlackBerry bisa lebih cepat atau tidak lemot. Untuk melihat Event Log tekan dan tahan tombol ALT, lalu tekan secara berurutan tombol L,G,L,G.
Continue Reading »

Cara BackUp dan Restore BBM

Seringkali Anda perlu melakukan backup BlackBerry Messenger (BBM) untuk mengantisipasi kerusakan perangkat keras atau kesalahan dalam instalasi. Tanpa cadangan tersebut, Anda harus memasukkan satu per satu daftar teman BBM anda.
Jika Anda hanya mempunyai sedikit teman, mungkin tidak terlalu menjadi masalah. Namun jika Anda memiliki banyak teman dengan banyak informasi di dalamnya, kehilangan data BBM akan sangat menyulitkan. Di bawah ini terdapat cara yang  untuk membuat backup dan restore BlackBerry Messenger (BBM).
Continue Reading »

Sejarah Perkembangan Blackberry

Saat ini siapa yang tidak kenal dengan Smartphone BlackBerry, fenomena gadget canggih yang menjadi kebutuhan fashion saat ini. BlackBerry (BB) adalah perangkat selular yang pertama kali di perkenalkan pada tahun 1997 oleh perusahaan kanada yang bernama Research In Motion (RIM).

Continue Reading »

Wednesday, 14 March 2012

Cara Mudah Uninstal Aplikasi Android

Untuk pengguna android yang terbiasa mengumpulkan, menginstall dan menjajalkan aplikasi kedalam android,selain memakan banyak ruang memori, kegiatan ini juga membuat posel menjadi sangat lemot. Apalagi jika aplikasi-aplikasi yang tidak tergunakan masih tersimpan. Oleh karena itu perlu dilakukan manajemen aplikasi yang bijak. Caranya dengan menghapus/uninstall aplikasi baik yang bawaan maupun hasil download-an.
Continue Reading »